Berita

UPGRADING I DI KORWIL JAWA TIMUR DIIKUTI WAKIL TALQIN ASAL SIDOARJO

Upgrading I angkatan ke-171 digelar oleh LDTQN Korwil Jawa Timur (25-26 Mei 2024). Acara yang dihelat di Gedung Serba Guna LDTQN Pontren Suryalaya Korwil Jawa Timur Kab. Mojokerto ini terasa berbeda. Hal tersebut karena satu dari 109 peserta Upgrading merupakan wakil talqin TQN Pontren Suryalaya asal Sidoarjo, KH. Maliki Tohir. Selain itu, 12 perwakilan dari kabupaten/kota se-Propinsi Jawa Timur juga ikut sebagai peserta dalam kegiatan Upgrading I tersebut.


Acara dibuka ketua Umum LDTQN Pontren Suryalaya, Dr. Muhamad Kodir, M.Si. yang didampingi oleh ketua LDTQN Propinsi Jawa Timur, H. Ali.
Dalam sambutannya, Kodir kembali menyinggung pentingnya upragrading. Menurutnya, selain melanjutkan program besar guru agung, Pangersa Abah Anom ra. Upgrading juga bertujuan; penyeragaman amaliah TQN Pontren Suryalaya, pendataan keanggotaan, peningkatan amaliah, dan juga riyadoh atau peningkatan amaliah.
Ada sejumlah materi yang disampaikan dalam upgrading yaitu Kaifiat Zikir, Khataman, Manakib, Shalat-shalat sunnat, Tawasul, Ziarah, Tahlil TQN Pontern Suryalaya, dan eksistensi LDTQN serta kunci sukses organisasi.
Tampil sebagai narasumber, Dr. Muhamad Kodir, M.Si. Nana Suryana, S.Ag. M.Pd., Nana Yusep, M.Sos., dan Dudin Samsudin, M.Hum.
Acara ditutup oleh pembina LDTQN sekaligus pimpinan Pondok Pesantren Suryalaya, H. Akhmad Masykur Firdaus Ar. S.I.Kom.
Selepas penutupan, acara dilanjutkan dengan pelantikan dan pengukuhan pengurus LDTQN Kordinator Wilayah Propinsi Jawa Timur, Perwakilan Kota Probolinggo, Perwakilan Kabupaten Gersik, dan Perwakilan kabupaten Mojokerto.
Nampak hadir dalam acara pelantikan, ketua dewan pembina (sekaligus memberikan sambutan), H. Akhmad Masykur Firdaus Arifin, wakil talqin TQN Pontren Suryalaya, KH. Fadli Muntahi, KH. Khozin, dan KH. Maliki Tohir.
NS.

Baca Juga  Sowan ke Suryalaya, Airlangga siap wujudkan Santripreneur

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button